Dalam rangka persiapan seleksi mawapres tingkat Universitas tahun 2022, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) ULM melakukan kegiatan seleksi mawapres tingkat FKIP yang berlangsung pada hari Selasa (15-02-2021) bertempat di ruang rapat Gedung Utility FKIP ULM. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa/i dari perwakilan beberapa Program Studi yang ada di FKIP ULM. Program Studi Pendidikan Kimia tidak ketinggalan dalam mengirimkan perwakilannya dalam kegiatan seleksi mawapres tahun ini, yakni Try Sepakat Zalukhu (mahasiswa angkatan 2019). Juara 1 pada kegiatan tersebut diraih oleh Try Sepakat Zalukhu dari mahasiswa Pendidikan Kimia dan sekaligus menjadi perwakilan dari fakultas untuk seleksi pemilihan mahasiswa berprestasi (PILMAPRES) tingkat universitas.
Berikut ini ialah dokumentasi kegiatan: